Kejurwil Tinju Amatir se Sumatera Piala Pangdam I/BB, Sarana Uji Kemampuan Atlet Jelang PON XXI Sumut-Aceh 

    Kejurwil Tinju Amatir se Sumatera Piala Pangdam I/BB, Sarana Uji Kemampuan Atlet Jelang PON XXI Sumut-Aceh 

    MEDAN - Kejuaraan Wilayah Tinju Amatir se-Sumatera Piala Pangdam I/Bukit Barisan diharapkan sebagai sarana uji dan mengukur kemampuan seluruh atlet tinju amatir yang kini sedang mempersiapkan diri menghadapi PON XXI/Aceh-Sumut tahun 2024.

    Selain itu, kejuaraan yang berlangsung dari 19-27 Mei 2023 ini hendaknya bisa dijadikan sarana mengevaluasi kemampuan seluruh atlet tinju, terutama dalam upaya meningkatkan teknik, kemampuan dan prestasi di masa mendatang.

    Pesan dan harapan ini disampaikan Pangdam I/BB, Mayjen TNI A Daniel Chardin, SE, MSi, dalam sambutan pembuka Kejurwil Tinju Amatir se-Sumatera yang berlangsung  di GOR Mini Futsal Dispora Sumut, Jln Willem Iskandar Medan, Senin (22/5/2023).

    "Saya pesan kepada seluruh atlet, agar saat bertanding bisa menjadikannya seperti sedang berlatih begitu juga sebaliknya, sehingga tidak ada beban dan bisa fokus mengeluarkan semua kemampuan dan teknik yang telah dilatih, " ucap Mayjen Daniel Chardin. 

    "Ingatlah selalu, bahwa ketika kamu menghadapi kesulitan, maka lawan tanding mu juga mengalami kesulitan yang sama, sehingga saat kamu bisa mengatasi masalah dan kesulitan mu dan menjadikannya keunggulan, di situlah kamu akan tampil luar biasa, " pesannya memberi motivasi.

    Pati TNI AD abituren Akmil 1990 ini juga mengaku senang karena kejuaraan ini menarik banyak minat petinju amatir dari tujuh provinsi di Pulau Sumatera. 

    Hal ini sesuai dari laporan Ketua Penyelenggara yang juga Koordinator Tinju Komidam I/BB, Kolonel Cpl Isariyanto, bahwa kejuaraan ini diikuti 116 petinju dari delapan Pelatda di Sumatera. Yakni dari Sumut 74 atlet, Aceh 16 atlet, Riau 7 atlet, Sumbar 8 atlet, Babel dan Sumsel masing-masing 4 atlet, serta Lampung 3 atlet dengan kelas yang dipertandingkan 19 kelas, masing-masing 11 kelas untuk putra, dan delapan kelas untuk putri. 

    "Semoga melalui kejuaraan ini, para atlet dapat lebih meningkatkan kemampuan baik secara fisik maupun teknik, sehingga dapat lebih maksimal mempersiapkan diri dalam perjuangan sesungguhnya pada saat PON XXI/Aceh-Sumut Tahun 2024 mendatang, " pungkas Mayjen Daniel Chardin. 

    Tampak hadir di acara, antara lain Ketua Umum PP Pertina, Mayjen TNI (Purn) Dr (C) Komaruddin Simanjuntak, SIP, MSc, Kasdam I/BB, Brigjen TNI Rifky Nawawi, SE, SIP, Irdam I/BB, Brigjen TNI Boni Cristian Pardede, para PJU Kodam I/BB, perwakilan dari Kapoldasu, Danlantamal I, Dankosek I, Danlanud Soewondo, Kapolrestabes Medan, dan Walikota Medan, serta Ketua Pertina Sumut, Sabam Parulian Manalu, SE, MAP, Ketua KONI Sumut, Ketua KONI Medan, Kadispora Sumut, dan pihak terkait lainnya. (Pendam I/BB)

    medan
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Semarak Jejakk" Kreatif Indonesia Perkuat...

    Artikel Berikutnya

    Danau Toba, Keajaiban Dunia di Sumatera...

    Berita terkait

    Diduga Hamburkan Anggaran, 16 Pejabat Sekertariat Pemkab Simalungun Modus Study Banding ke Bali
    Perkuat Budaya K3 Demi Produktivitas dan Keberlanjutan Bisnis, Dirut ASDP: Safety Starts from Us
    Dukung Indonesia Bebas Sampah Plastik, ASDP Kumpulkan 1,72 Ton Sampah dan Dorong Gaya Hidup Ramah Lingkungan
    Realisasi PNBP KSOPP Danau Toba 2024 Lampaui Target Capai Angka 1,9 Miliar
    Ditjen Perhubungan Darat Dorong Operator Kapal Penyeberangan Swasta Ajibata-Tomok Segera Terapkan Penjualan Tiket Online
    Jatuh di Jalan Berlubang Siantar-Tigaras, Petugas KSOPP Pelabuhan Tigaras Obati Calon Pengguna Jasa
    Toba Pulp Lestari Gerak Cepat Turunkan Tim Medis dan Bantu Evakuasi Korban Kecelakaan di Nagori Bosar Nauli
    Oknum Polrestabes Medan Diduga Aniaya Budianto Ginting Hingga Meninggal Dunia Saat Proses Penangkapan
    Tinjau Pelabuhan Ajibata dan Ambarita, Direktur Sarana Transportasi Jalan Sebut Penyebrangan Arus Balik Berjalan Aman dan Nyaman
    Viral di Media Sosial, Pelaku Pemukulan Diatas Jetski di Perairan Danau Toba Ditangkap Satuan Reserse Kriminal Polres Samosir
    Pasca Banjir Bandang, Akses Menuju Desa Simangulampe Terputus, PT ASDP Perbantukan KMP Asa-Asa Evakuasi Warga
    Pemerintah Kabupaten Simalungun Akhirnya Kembalikan Fungsi Pantai Bebas Jadi Ruang Terbuka Publik Parapat
    KPU Sumut Gelar Debat Publik Kedua
    Judi Batu Goncang Beroperasi Lagi di Komplek Cemara Asri, Omset Ratusan Juta
    Pasca Tim Gabungan Gerebek Gudang BBM Ilegal, Muncul Lagi Gudang Siong di Jalan Medan - Belawan Diduga Ilegal

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Diduga Hamburkan Anggaran, 16 Pejabat Sekertariat Pemkab Simalungun Modus Study Banding ke Bali
    Wanita Cantik Asal Simalungun Dibunuh, Rekonstruksi: Seks tak wajar, hingga kemaluan ditusuk gagang sapu
    Perkuat Budaya K3 Demi Produktivitas dan Keberlanjutan Bisnis, Dirut ASDP: Safety Starts from Us
    Tony Rosyid: Laut Kok Punya HGB, Negara Makin Kacau!

    Follow Us

    Tags